Gambaran Konsumsi Garam pada Petani Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Panti Kabupaten Jember

Keywords: Dietary Sodium Restriction Questionnaire, (DSRQ-I), Pembatasan Asupan Sodium, Petani hipertensi

Abstract

F

Petani dengan hipertensi perlu membatasi asupan natrium mereka untuk kondisi yang lebih baik. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan pembatasan asupan sodium pada petani hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Panti, Kabupaten Jember. Desain penelitian Cross-Sectional dilakukan di antara 131 petani hipertensi menggunakan consecutive sampling. Kuesioner digunakan untuk mengidentifikasi sosiodemografi. Dietary Sodium Restriction Questionnaire (DSRQ-I) digunakan untuk mengukur pembatasan asupan sodium pada petani dengan hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Panti Kabupaten Jember. Sphygmomanometer dan stethoscope digunakan untuk mengukur tekanan darah.  One sample t test digunakan untuk menjawab tujuan penelitian (p >0,05). 75,6% mengalami hipertensi sistolik tahap I dan 74,8% hipertensi diastolik tahap I. Sementara itu, skor sikap subyektif dan norma yakni 27,29 ± 4,602 di antara petani dengan hipertensi, menunjukkan bahwa petani dengan hipertensi memiliki sikap buruk untuk membatasi asupan natrium. Selanjutnya, skor kontrol perilaku yang dirasakan adalah 17,12 ± 4,237 di antara petani dengan hipertensi, menunjukkan bahwa petani dengan hipertensi memiliki banyak kendala untuk membatasi asupan natrium mereka. Oleh karena itu perlu dilakukan monitoring tekanan darah secara berkala pada petani hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Panti Kabupaten Jember dan pengaturan pembatasan asupan sodium pada petani hipertensi melalui kegiatan Posbindu Penyakit Tidak Menular (PTM) secara berkala setiap bulannya.

Author Biographies

Hanny Rasni, Faculty od Nursing, Jember University

Caring for Risk and Vulnerable population in Community

Tantut Susanto, Faculty od Nursing, Jember University

Caring for Risk and Vulnerable population in Community

Latifa Aini Susumaningrum, Faculty od Nursing, Jember University

Caring for Risk and Vulnerable population in Community

References

Allender, J. A., Rector, C., & Warner, K. D. (2010). Community Health Nursing Promoting and Protecting the Public’s Health (7th ed.). China: Wolters Kluwer Health.

Anderson, E. T., & Mcfarlane, J. (2011). Community as Partner Theory and Practice in Nursing Sixth Edition (6th ed.). China: Wolters Kluwer Health.

As’ady, B. A. (2018). Hubungan Antara Penggunaan Alat Perlindungan Diri Estisida Dan Keluhan Kesehatan Petani di Desa Pringgondani Kecamatan Sumberjamber Kabupaten Jember. Universitas Jember.

Ghimire, K., Adhikari, T. B., Rijal, A., Kallestrup, P., Henry, M. E., & Neupane, D. (2019). Knowledge , Attitudes , and Practices Related to Salt Consumption in Nepal : Findings from The Community-Based Management of Non Communicable Diseases Project in Nepal (COBIN). The Journal of Clinical Hypertension, 2019(21), 739–748. https://doi.org/10.1111/jch.13544

Kementrian Kesehatan. (2014). Buku Studi Diet Total : Survei Konsumsi Makanan Individu. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. (2018). Profil Kesehatan Provinsi Jawa Timur Tahun 2017. Surabaya.

Linda, D., Aristi, A., Rasni, H., Susumaningrum, L. A., Susanto, T., Siswoyo, S., … Jember, K. (2020). Hubungan Konsumsi Makanan Tinggi Natrium dengan Kejadian Hipertensi pada Buruh Tani di Wilayah Kerja Puskesmas Panti Kabupaten Jember. Buletin Penelitian Sistem Kesehatan, 23(1), 53–60. Retrieved from https://ejournal2.litbang.kemkes.go.id/index.php/hsr/article/view/2741/1550

Louisa, M., Sulistiyani, & Joko, T. (2018). Hubungan Penggunaan Pestisida dengan Kejadian Hipertensi pda Petani Padi di Desa Gringsing Kecamatan Gringsing Kabupaten Batang. Jurnal Kesehatan Masyarakat, 6(1), 654–661. Retrieved from https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/jkm/article/view/20202/19057

Peltzer, K., & Pengpid, S. (2018). The Prevalence and Social Determinants of Hypertension among Adults in Indonesia : A Cross-Sectional Population-Based National Survey. International Journal of Hypertension, 2018(5610725). https://doi.org/https://doi.org/10.1155/2018/5610725

Susanto, T., Purwandari, R., & Wuri, E. (2017). Prevalence and associated factors of health problems among Indonesian farmers *. Chinese Nursing Research, 4(1), 31–37. https://doi.org/10.1016/j.cnre.2017.03.008

Susanto, T., Purwandari, R., & Wuryaningsih, E. W. (2016). Model Kesehatan Keselamatan Kerja Berbasis Agricultural Nursing : Studi Analisis Masalah Kesehatan Petani (Occupational Health Nursing Model-Based Agricultural Nursing : A Study Analyzes of Farmers Health Problem). Jurnal Ners, 11(1), 45–50. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.20473/jn.V11I12016.45-50

Susanto, T., Rasny, H., Susumaningrum, L. A., & Yunanto, R. A. (2019). Prevalence of hypertension and predictive factors of self-efficacy among elderly people with hypertension in institutional-based rehabilitation in Indonesia. Kontakt, 21(1), 14–21. https://doi.org/10.32725/kont.2018.007

Susanto, T., & Widayati, N. (2018). Quality of life of elderly tobacco farmers in the perspective of agricultural nursing: a qualitative study. Emerald Publishing Limited, 22(3). Retrieved from https://www.emerald.com/insight/content/doi/10.1108/WWOP-01-2018-0002/full/html

Wicaksana, A. L., & Wang, S. (2018). Psychometric Testing of the Indonesian Version of Dietary Sodium Restriction Questionnaire Among Patients with Hypertension Asian Nursing Research Psychometric Testing of the Indonesian Version of Dietary Sodium Restriction Questionnaire Among Patients with Hypertension. Asian Nursing Research, 12(4), 279–285. https://doi.org/10.1016/j.anr.2018.10.005

World Health Organization. (2018). Global Health Observatory (GHO) data Raised Blood Pressure. Retrieved May 15, 2020, from https://www.who.int/gho/ncd/risk_factors/blood_pressure_prevalence_text/en/

Published
2020-06-30